image description

Kunjungan Rumah Bidan Husniati di Dusun Belia: Hadir untuk Warga Banua Adolang yang Membutuhkan



Banua Adolang, 2 Juli 2025 — Bidan Husniati kembali menunjukkan komitmennya dalam melayani masyarakat terpencil melalui kunjungan rumah ke Dusun Belia, Desa Banua Adolang, menyusul laporan dari keluarga pasien yang membutuhkan penanganan segera.

Dalam kunjungan tersebut, Bidan Husniati memeriksa dua anak, Aryan dan Reski, yang mengalami demam tinggi. Aryan sempat menolak minum obat, namun dengan pendekatan lembut dan sabar, akhirnya ia bersedia meminum obat yang diberikan. Selain itu, pemeriksaan juga dilakukan terhadap Ibu St. Suhra, yang mengeluh demam, serta Nenek Rawaiyya yang sering mengalami nyeri dada.

Seluruh pasien menerima pemeriksaan dan obat-obatan yang diperlukan. Orang tua dari Aryan dan Reski menyampaikan rasa syukur atas perhatian dan pelayanan yang diberikan, terutama karena kondisi anak-anak mereka yang rewel dan tidak nafsu makan akibat demam tinggi.

Terima kasih kepada YBM PLN yang terus mendukung pelayanan kesehatan di wilayah terpencil seperti Banua Adolang, dengan memfasilitasi ketersediaan obat-obatan dan peralatan medis. Semoga setiap upaya kebaikan ini menjadi amal yang mendatangkan keberkahan bagi semua pihak. Aamiin.

 

Share:
    blog comments powered by Disqus
loader